5 Hotel Murah di Kaliurang, Mulai Rp150 Ribuan Dapat View Merapi

Kamarnya lega, bisa dapat view Gunung Merapi!

Intinya Sih...

  • Puri Indah Inn menawarkan penginapan asri dengan harga Rp350 ribu per malam, dilengkapi kamar mandi air hangat dan view kabut pagi yang jarang ditemui di kota besar.
  • Hotel Kana Kaliurang menyediakan ruang meeting, kamarnya luas, harga per malamnya sekitar Rp250 ribuan, plus view Gunung Merapi dan sarapan ala rumahan.
  • Vila Vidi Kaliurang menawarkan pengalaman senyaman di rumah sendiri dengan harga terjangkau Rp200 ribu per malam, fasilitas smart tv, dapur, ruang tamu, teras, dan ruang makan yang bisa digunakan bersama.

Siapa bilang tak ada hotel murah di Kaliurang? Sebagai salah satu kawasan wisata paling diburu di Jogja, Kaliurang dilengkapi dengan beragam tipe dan harga penginapan yang dapat dipilih sesuai budget dan kebutuhan. 

Berikut ini adalah rekomendasi hotel di kaliurang yang murah tapi tetap dilengkapi dengan fasilitas yang memadai. Kamu yang akan liburan ke Jogja wajib tahu!

1. Puri Indah Inn

5 Hotel Murah di Kaliurang, Mulai Rp150 Ribuan Dapat View Merapipotret puri indah inn kaliurang (google.com/maps/Puri Indah Inn)

Kalau menginap di Kaliurang, pastikan kamu memilih penginapan yang sekitarnya masih asri dan sejuk. Salah satunya adalah Puri Indah Inn yang dikelilingi dengan pohon-pohon besar plus rumah yang digunakan masih bergaya jadul, bikin serasa menginap di rumah nenek di desa!

Per malamnya berkisar Rp350 ribu dan sudah dilengkapi dengan kamar mandi air hangat. Uniknya, saat pagi hari di cuaca yang cerah kamu bisa melihat kabut yang jarang ditemui di kota besar. Syahdu dan cocok buat pengantin baru!

Alamat: Jalan Pramuka, Kaliurang, Hargobinangun, Kapanewon Pakem, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

2. Hotel Kana Kaliurang

5 Hotel Murah di Kaliurang, Mulai Rp150 Ribuan Dapat View Merapipotret hotel kana kaliurang (google.com/maps/Hotel Kana - Kaliurang)

Hotel Kana Kaliurang merupakan hotel bintang dua yang terbilang lengkap fasilitasnya. Meski bangunan lama, tapi mereka menyediakan ruang meeting yang bisa disewa umum. Apalagi masing-masing kamarnya luas, patut diperhitungkan saat mau liburan di Kaliurang sebagai akomodasi. 

Harga per malamnya murah, yaitu berkisar Rp250 ribuan. Kalau beruntung dan selagi cuaca cerah, dari hotel ini kamu bisa menyaksikan Gunung Merapi yang gagah baik saat pagi sampai sore hari. Sudah plus sarapan dengan menu ala rumahan, lho. 

Alamat: Gang Giri Kondang, Kaliurang, Hargobinangun, Kapanewon Pakem, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

3. Vila Vidi Kaliurang

5 Hotel Murah di Kaliurang, Mulai Rp150 Ribuan Dapat View MerapiVila Vidi Kaliurang (google.com/maps/Vila VIDI Kaliurang)

Hotel murah di Kaliuran yang menawarkan pengalaman senyaman di rumah sendiri, bisa menjajal Vila Vidi Kaliurang. Menggunakan sebuah rumah bergaya Jawa tapi modern, kamu akan disambut oleh penjaga vila yang ramah beserta kamar bersih. Gak heran kalau banyak dipilih sebagai akomodasi keluarga kecil. 

Per malam menginap di Vila Vidi Kaliurang sangat terjangkau, yakni Rp200 ribu. Ada hiburan berupa smart tv, dapur, ruang tamu, teras, sampai ruang makan yang bisa digunakan bersama. Seru kan?

Alamat: Jalan Pelajar Nomor 4, Kaliurang, Hargobinangun, Kapanewon Pakem, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

Baca Juga: 5 Penginapan Murah Dekat Malioboro, Harga Mulai Rp150 Ribuan

4. LPP Vila Kaliurang

5 Hotel Murah di Kaliurang, Mulai Rp150 Ribuan Dapat View MerapiLPP Vila Kaliurang (google.com/maps/LPP Vila Kaliurang)

Kalau membutuhkan penginapan di Kaliurang yang murah dan bisa buat rombongan, LPP Vila Kaliurang bisa jadi jawaban. Tak cuma kamarnya yang luas, tapi juga halamannya yang bisa buat main anak-anak. Soal parkir juga gak usah khawatir karena cukup aman dan mampu menampung berbagai tipe kendaraan. 

Lokasinya memang tak memangku jalan, tapi ini jadi salah satu kelebihannya karena jadi tenang dan damai. Dengan biaya menginap per malamnya Rp150 ribuan, jumlah kamarnya banyak plus ada Wi-Fi. Pilihan sempurna buat sekalian menepi jika kamu yang lagi lelah dengan suasana perkotaan. 

Alamat: Kaliurang, Hargobinangun, Kapanewon Pakem, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

5. Angler Homestay & Joglo

5 Hotel Murah di Kaliurang, Mulai Rp150 Ribuan Dapat View MerapiAngler Homestay & Joglo (google.com/maps/Angler Homestay & Joglo)

Angler Homestay & Joglo bisa jadi referensi lokasi staycation baik bareng pasangan atau keluarga besar. Mengusung konsep rumah jawa tradisional yang masih asri, lengkap dengan teras lega plus kolam ikan yang pasti menarik buat anak-anak. 

Biaya menginap di Angler Homestay & Joglo berkisar Rp270 ribu per malam. Terdapat joglo yang biasa disewa untuk acara trah sampai arisan keluarga, wi-fi, dan area parkir yang muat untuk kendaraan roda dua sampai empat. 

Alamat: Watuadeg RT/RW: 03/20, Beneran, Purwobinangun, Kapanewon Pakem, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

Hote murah di Kaliurang barusan tak hanya menggiurkan dari segi harga, tapi juga fasilitas plus suasananya. Di mana lagi dengan harga murah tapi dapat penginapan view Gunung Merapi, kan? Yuk, agendakan staycation bersama orang rersayang segera! 

Baca Juga: 10 Hotel di Sosrowijayan dan Sekitarnya, Selangkah ke Malioboro

Dyar Ayu Photo Community Writer Dyar Ayu

Halo!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya