5 Fitur Chess.com Ini Bantu Asah Kemampuanmu Bermain Catur

Persiapkan dirimu untuk menjadi grandmaster selanjutnya! 

Selain lato-lato, tampaknya catur kembali menjadi permainan yang digandrungi. Bagaimana tidak, permainan ini sangat menguji kemampuan berpikir pemainnya. Setiap pencinta catur pastinya ingin selalu mengasah kemampuannya agar dapat menang di setiap pertandingan.

Jika kamu tertarik untuk mengasah permainan caturmu secara daring, ada situs Chess.com yang telah digunakan sebanyak lebih dari 90 juta orang dan terdapat lebih dari 10 juta pemain setiap harinya. Nah, ini dia fitur Chess.com yang mampu mengasah kemampuan permainan caturmu!

1. Game analysis

5 Fitur Chess.com Ini Bantu Asah Kemampuanmu Bermain Caturcontoh analisa permainan (dok. chess.com)

Chess.com menyediakan banyak pilihan bagi penggunanya untuk bermain. Kamu dapat bermain melawan orang asing, menantang temanmu sendiri, ataupun menguji kemampuanmu melawan komputer. Agar dapat semakin meningkatkan kemampuanmu, apa yang harus dilakukan setelah bermain? Yap, jawabannya adalah menganalisa permainanmu.

Melalui fitur game review, kamu dapat melihat analisa kemampuanmu. Terdapat penjelasan mengenai langkah-langkah yang telah kamu ambil, seperti berapa kali kamu melakukan langkah bagus yang mengubah jalannya permainan, blunder yang memojokkan posisimu, dan lainnya.

2. Puzzle

5 Fitur Chess.com Ini Bantu Asah Kemampuanmu Bermain Caturcontoh daily puzzle (dok. chess.com)

Ingin mengasah kemampuan tanpa harus bermain catur dari awal hingga akhir? Kamu bisa mencoba fitur puzzle yang ada pada chess.com. Terdapat banyak jenis puzzle yang ditawarkan dalam situs ini. Daily puzzles memberikanmu teka-teki baru setiap hari dengan tema yang berbeda-beda. Pada rated puzzle, kamu dapat menyelesaikan teka-teki yang disesuaikan dengan levelmu. Jika kamu ingin bermain melawan waktu, puzzle rush adalah pilihan yang cocok.

Selain ketiga jenis puzzle itu, ada pula puzzle battle di mana kamu harus bertanding melawan orang lain untuk melihat siapa yang dapat menyelesaikan teka-teki terbanyak dalam tiga menit. Terakhir, jika kamu ingin menantang diri dengan puzzle yang sesuai akan levelmu tanpa dinilai, kamu dapat mencoba fitur custom puzzle.

3. Lesson

5 Fitur Chess.com Ini Bantu Asah Kemampuanmu Bermain Caturcontoh lesson (dok. chess.com)

Apakah kamu baru mengenal dunia catur dan ingin belajar mengenai cara masing-masing bidak catur berjalan? Ingin tahu mengenai macam-macam pembuka yang baik dan buruk? Apakah kamu sudah lama bermain dan ingin tahu cara menguasai permainan yang baik? Kamu dapat berkunjung ke seksi lesson pada Chess.com.

Tontonlah berbagai macam video pembelajaran yang dibentuk dengan bantuan para grandmaster terkenal seperti Magnus Carlsen. Setelah menonton, kamu juga dapat mencoba mempraktikkan sendiri ilmu yang baru kamu dapatkan.

Baca Juga: 6 Game Strategi Terbaik 2022, Cocok Buat Laptop Kentang

4. Watch dan news

5 Fitur Chess.com Ini Bantu Asah Kemampuanmu Bermain Caturcontoh streaming permainan (dok. chess.com)

Sedang ingin bersantai dan menonton keseruan permainan orang lain? Chess.com menyediakan fitur watch di mana kamu dapat menonton secara langsung permainan orang-orang di seluruh dunia. Banyak grandmaster terkenal yang juga suka melakukan streaming di situs ini, seperti salah satunya adalah grandmaster Hikaru Nakamura.

Terdapat pula fitur news. Sesuai namanya, fitur ini memberikan informasi seputar dunia catur, mulai dari berita terhangat hingga peringkat para pemain internasional.

5. Variants

5 Fitur Chess.com Ini Bantu Asah Kemampuanmu Bermain Caturcontoh variasi permainan (dok. chess.com)

Bosan dengan permainan catur yang biasa? Ingin mencoba menantang dirimu dengan variasi permainan catur lainnya? Jika iya, kamu bisa berkunjung pada fitur variants.

Ada varian 4 player chess jika kamu ingin bermain bersama 3 orang lainnya. Terdapat pula crazyhouse di mana kamu dapat mengambil pion lawan dan menambahkan pion itu ke jajaran bidak-bidakmu sendiri. Atau kamu bisa bermain duck chess yang memberikanmu kesempatan untuk memindahkan seekor bebek agar bebek itu dapat menghalangi pergerakan pion lawan. Selain itu, masih ada varian fog of war, giveaway, atomic, horde, dan lainnya.

Bermain catur memang memiliki seninya tersendiri, dan pastinya dibutuhkan latihan yang tekun agar kemampuan dapat terus terasah. Semoga kelima fitur di Chess.com itu dapat membantumu dalam menekuni catur, ya! Fitur mana yang menjadi andalanmu?

Baca Juga: 7 Game PlayStation 2 yang Bikin Kamu Rindu Masa Kecil

Helmi Elena Photo Community Writer Helmi Elena

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya