TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Game Tiruan yang Lebih Baik dari Game Aslinya, Pernah Main?

Game tiruan ternyata gak selalu buruk

cuplikan Bayonetta (dok. Platinum Games/Bayonetta)

Intinya Sih...

  • The Simpson: Road Rage meniru Crazy Taxi dengan karakter dan dunia semesta The Simpson, tapi jadi lebih baik. SEGA sampai menuntut game ini karena plagiarisme.

  • Dante’s Inferno adalah game PSP yang meniru God of War, dianggap sebagai game tiruan terbaik meskipun belum bisa mengalahkan kesuksesan God of War.

  • Saints Row mulai dianggap sebagai game asli daripada tiruan murahan GTA karena menawarkan permainan ala GTA dengan unsur alien dan sci-fi.

Terinspirasi saat membuat sesuatu adalah hal yang biasa dilakukan. Namun, bagaimana dengan meniru sepenuhnya dengan perubahan yang sangat sedikit? Itu yang akan kamu nikmati pada daftar game tiruan di bawah ini.

Meskipun begitu, beberapa game tiruan tersebut justru terasa lebih baik dari game yang mereka tiru. Mulai dari suasana sampai konsep permainan mereka tiru, tapi justru jadi lebih baik dari game aslinya. Untuk itu, agar kamu tidak penasaran, berikut daftar game tiruan yang lebih baik dari game aslinya.

1. The Simpson: Road Rage (2001)

The Simpson: Road Rage memiliki permainan yang persis seperti Crazy Taxi. Kamu akan menjadi supir taksi yang mencari dan mengantar penumpang ke tempat tujuan. Namun, kamu tidak perlu memperhatikan keselamatan di game ini karena hal itu tidak penting.

Hal yang membedakan Crazy Taxi dengan game ini adalah karakter dan dunia yang berada di semesta The Simpson. Visual, konsep permainan, sistem permainan dibuat sangat mirip dengan Crazy Taxi. Tidak heran, SEGA sampai menuntut game ini karena plagiarisme. Jika penasaran, kamu bisa memainkan game ini di PlayStation 2, Xbox, GameCube dan Game Boy Advance atau emulator.

2. Dante’s Inferno (2010)

Dante’s Inferno adalah game PlayStation Portable (PSP) yang meniru God of War. Hal yang membedakan dari game ini adalah cerita dan karakternya. Kamu akan mengikuti kisah Dante yang berhasil mengalahkan malaikat maut yang berusaha mengambil nyawanya.

Mulai dari visual, aksi, animasi, dan suasana terasa sangat mirip dengan God of War. Bahkan, gaya bertarung sampai proses mengambil dan menghancurkan objek dibuat sangat mirip. Uniknya, Dante’s Inferno dianggap sebagai game tiruan terbaik meskipun belum bisa mengalahkan kesuksesan God of War.

3. Saints Row (2006)

Saints Row adalah game yang meniru Grand Theft Auto (GTA) saat pertama rilis. Saat itu Saints Row tidak memiliki keunikan sendiri dan meniru GTA secara langsung. Namun, seiring waktu game ini mulai menemukan jati dirinya yang unik dan mulai mengurangi unsur GTA di dalamnya.

Saints Row menawarkan permainan ala GTA dengan unsur alien dan sci-fi. Kamu tidak akan bertemu dengan gangster ala GTA, tapi alien, monster, dan makhluk neraka yang sangat aneh. Keunikan ini membuat Saints Row mulai dianggap sebagai game asli daripada tiruan murahan GTA. JIka penasaran kamu bisa memainkan game ini di PlayStation 4, Xbox Series X/S, dan PC.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Game Eksklusif Sega Dreamcast, Pesaing PlayStation 2

4. Forza Motorsport (2005)

Untuk yang belum tau, Forza Motorsport  sebenarnya adalah game yang meniru Gran Turismo. Game ini memiliki tema balapan mobil di sebuah sirkuit atau jalanan. Uniknya, tidak banyak orang tahu kalau Forza Motorsport adalah game tiruan.

Sekarang, Forza Motorsport adalah raja game balapan yang banyak dimainkan. Game ini terus mendapatkan peningkatan yang lebih baik dari Gran Turismo mulai dari visual sampai mekanisme permainan. Jika penasaran kamu bisa memainkan game ini di Xbox, PlayStation 2, dan emulator.

Verified Writer

Ali

Becoming the best

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya