Tak Cuma Imajinasi, 8 Game Ini Terinspirasi Kisah Nyata

Hampir semuanya tidak punya kisah yang ceria

Cerita kehidupan nyata sering menjadi inspirasi suatu karya. Entah itu menjadi film atau musik. Hal tersebut berlaku pula pada video game, melahirkan satu judul tertentu yang punya cerita latar mendalam. Berikut ini adalah berbagai game yang terinspirasi dari cerita nyata.

1. Kholat

Tak Cuma Imajinasi, 8 Game Ini Terinspirasi Kisah Nyatadok. Steam/Kholat

Sangat jarang orang mengetahui tragedi Dyatlov Pass yang menjadi latar cerita game ini. Kecelakaan yang terjadi di Rusia pada 1959 ini menghilangkan dan menewaskan satu grup penjelajah. Kejadiannya begitu misterius. Tenda-tenda yang ditinggali para penjelajah tersebut tampak rusak, namun kerusakannya berasal dari dalam, bukan dari luar.

Yang lebih tidak bisa dijelaskan adalah kerusakan pada tenda itu menunjukkan para penghuninya berlari ke luar, meninggalkan huniannya tanpa mengenakan peralatan penghangat tubuh. Itu mengindikasikan mereka lari dari sesuatu. Akan tetapi sampai sekarang tidak ada yang tahu hal apa yang membuat mereka sebegitu ketakutan.

2. The Town of Light

Tak Cuma Imajinasi, 8 Game Ini Terinspirasi Kisah Nyatadok. Steam/The Town of Light

The Town of Light adalah game interaktif thriller psikologikal yang mengambil latar rumah sakit Volterra Psychiatric di Italia. Walaupun karakter protagonisnya dan cerita besarnya fiktif, namun kisah di balik rumah sakit Volterra Psychiatric sendirinya nyata.

Bangunan rumah sakit kuno itu mendapat banyak testimoni sebagai bangunan yang angker dan horor. Ada pengunjung yang mengatakan mereka sempat mendengar suara-suara tidak jelas yang mengerikan di sana. Tidak mengagetkan mengingat tercatat rumah sakit itu punya banyak kisah buruk, seperti pemerkosaan, pelecehan seksual, dan perawatan yang tidak manusiawi.

3. That Dragon, Cancer

Tak Cuma Imajinasi, 8 Game Ini Terinspirasi Kisah Nyatadok. Steam/That Dragon, Cancer

Jangan menganggap game ini sebagai game pada umumnya yang menuntut para pemain untuk beraksi atau memecahkan teka-teki. Game ini mengarah kepada story telling dari kehidupan yang dialami sang pembuat game sendiri, Ryan dan Amy Green. Itu pun bukan cerita yang menyenangkan, tetapi kisah yang membuat hati remuk.

That Dragon, Cancer berkisah tentang anak Ryan dan Amy, Joel, yang terkena kanker ganas. Di dalam game tersebut, Ryan dan Amy berbagi cerita bagaimana rewelnya Joel dalam merasakan sakitnya dan betapa stresnya kedua orang tuanya itu menghadapi cobaan tersebut sampai titik bagaimana kejadian tersebut mengubah sisi spiritual sang pembuat game. Atas kisahnya yang menginspirasi, That Dragon, Cancer memenangkan banyak penghargaan.

4. Dynasty Warriors dan Samurai Warriors

Tak Cuma Imajinasi, 8 Game Ini Terinspirasi Kisah NyataKamu bisa mengalahkan ribuan prajurit lawan di Dynasty Warriors (dok. KOEI TECMO GAMES CO., LTD/DYNASTY WARRIORS 9)

Kedua game ini terinspirasi dari kisah peperangan yang pernah terjadi di dua negara, yaitu di Tiongkok dan Jepang kuno. Untuk Dynasty Warriors, game ini mengisahkan legenda tiga negara yang terus berperang, yaitu kerajaan Wu, kerajaan Wei, dan kerajaan Han. Legenda ini terkenal dan terus dikisahkan sampai sekarang sebagai salah satu bagian sejarah pembentuk Tiongkok modern.

Tidak jauh berbeda untuk Samurai Warriors. Game dari Koei Tecmo ini mengambil sejarah Jepang di era Sengoku, masa keemasan kehadiran samurai sekaligus momen terjadinya perang saudara. Nama-nama samurai terkenal seperti Oda Nobunaga, Toyotomi Hideyoshi, Ieyasu Tokugawa, menjadi bagian dari karakter game tersebut.  

Baca Juga: 7 Rekor Dunia Industri Game yang Paling Sulit Dipecahkan

5. L.A. Noire

Tak Cuma Imajinasi, 8 Game Ini Terinspirasi Kisah Nyatadok. Steam/L.A. Noire

L.A. Noire mengambil kisah terkenal di Amerika, yaitu pembunuhan Black Dahlia. Kasus tersebut ternama karena begitu mengerikan.

Korban pembunuhannya adalah seorang perempuan yang ditemukan mati dengan kondisi telanjang dan terpotong pada bagian pinggang. Beberapa bagian tubuhnya pun hilang dan disobek, namun menariknya tidak ada setetes darah pun di lokasi mayat. Sampai sekarang pembunuh dari korban Elizabeth Short itu tidak diketahui identitasnya.

Game ini menjelajahi misteri tersebut. Ceritanya kamu memainkan detektif LAPD di 1947 yang menginvestigasi kasus pembunuhan brutal yang punya motif seperti pembunuhan Black Dahlia. Kamu akan berkeliling mencari bukti serta mewawancarai orang-orang yang sekiranya terkait pembunuhan tersebut.

6. Assassin’s Creed III

Tak Cuma Imajinasi, 8 Game Ini Terinspirasi Kisah Nyatadok. Steam/Assassin's Creed III

Sebenarnya kisah Assassin’s Creed ini sangatlah fiktif karena menggunakan ilmu sains fiksi. Menariknya di seri ketiga ini, banyak unsur-unsur sejarah dunia yang dimasukkan ke dalamnya. Kamu bisa menemui banyak tokoh legendaris dalam game ini, seperti Leonardo da Vinci, Paus Alexander VI, sampai bajak laut Janggut Hitam (Black Beard).

Memang cerita Assassin’s Creed III sendiri tidak sepenuhnya sesuai dengan sejarah yang asli. Tetapi setidaknya dalam latar kisah itu, kamu bisa menemui beberapa tokoh yang bisa kamu cari cerita menariknya.

7. Vampire Legends: The True Story of Kisilova

Tak Cuma Imajinasi, 8 Game Ini Terinspirasi Kisah Nyatapyre.gg

Vampire Legends hanyalah game teka-teki point and click yang cukup standar. Namun kisah di baliknyalah yang menjadikan game ini menjadi menarik. Kisilova merupakan kota lama yang terletak di Serbia dan sudah hadir sejak abad ke-17. Di kota itu, terdapat dokumen yang pertama kali menyebut kehadiran vampir di dunia ini.

Tertulis dalam dokumen tersebut bahwa ada satu tokoh yang bangkit dari kubur dan mulai meneror warga kota. Misteri legenda tersebutlah yang membuat pengembang game membuat Vampire Legends punya cerita tentang vampir dan memintamu memecahkan teka-teki itu.

8. Inunaki Tunnel

Tak Cuma Imajinasi, 8 Game Ini Terinspirasi Kisah Nyataartstation.com

Nama Inunaki Tunnel sendiri langsung berdasarkan lokasi yang benar-benar ada di Jepang, terowongan Tunnel. Ada tragedi yang terjadi di terowongan ini, yaitu seorang pemuda dibunuh dalam tempat tersebut. Mobilnya dicuri oleh sekelompok remaja sekaligus menculiknya dan dalam momen itu kelompok tersebut menyiksa sampai membunuhnya, lalu membakarnya.

Semenjak itu terowongan itu ditutup oleh pihak aparat dan tak bisa lagi digunakan. Orang-orang mengatakan mereka yang mendekati terowongan itu akan mendengar suara-suara yang tidak jelas. Kalau masuk terowongannya, bakal ada sensasi sentuhan tangan yang bakal dirasakan.

Itulah beberapa game yang didasari kejadian nyata beserta kisah di baliknya. Kebanyakan tragedi dan cerita-cerita yang tidak menyenangkan sih. Penasarankah kamu untuk memainkannya?

Baca Juga: 8 Game Google Doodle Populer, Seru untuk Isi Waktu Luang

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono
  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya