Rekomendasi 8 Smartphone Terbaik dari Infinix Rilisan Tahun 2020

Dengan harga 1-3jutaan, kamu dapat smartphone yang kece!

Infinix Mobility adalah sebuah perusahaan elektronik bagian dari TRANSSION Group yang berkantor pusat di Hongkong. Didirikan pada tahun 2013, perusahaan ini melakukan strategi ekspansi yang unik dengan memulai fokus membuka pasar di benua Afrika, Timur Tengah dan Eropa.

Tidak melakukan penjualan di negara Cina dan Hongkong, tetapi Infinix sukses merambah ke negara-negara seperti Nigeria, Mesir, Pakistan, Kenya, Maroko, Ghana, Arab Saudi, Uni Emirat Arab dan Prancis. 

Infinix pertama kali merilis smartphone mereka di Indonesia yakni pada 2015 silam, yaitu dengan series Hot Note. Memang, brand yang satu ini namanya tidak sebesar Xiaomi, Oppo, Vivo ataupun Realme, namun Infinix menghadirkan smartphone pada rentang harga 1-3 jutaan dengan spek terbaik.

Di bawah ini adalah delapan smartphone terbaik dari Infinix rilisan 2020 yang bisa kamu jadikan sebagai daily driver kamu. Apa saja?

1. Infinix Note 7    

Rekomendasi 8 Smartphone Terbaik dari Infinix Rilisan Tahun 2020phoneyear.com

Note 7 merupakan smartphone andalan dari Infinix ditahun 2020 ini. Note 7 hadir dengan punch-hole display, layar sinematik yang pas banget buat main game serta nonton video, 48MP AI quad-camera di bagian belakang serta kapasitas baterai jumbo.

Tak lupa juga, Infinix Note 7 dilengkapi dengan SoC dari MediaTek G-Series yang dibuat khusus untuk gaming.

  • Layar: IPS LCD 6,95 inci beresolusi 720 x 1640 pixels
  • Chipset: Mediatek Helio G70
  • RAM 4/6 GB
  • Memori internal: 64/128 GB
  • Kamera belakang: 48 MP wide + 2 MP macro + 2 MP depth + 2 MP
  • Kamera depan: 16 MP wide
  • Baterai: 5000 mAh dengan Fast charging 18W
  • Harga: Rp2,399 juta 

2. Infinix Note 7 Lite    

Rekomendasi 8 Smartphone Terbaik dari Infinix Rilisan Tahun 2020poptimesuk.com

Seperti namanya yang mengandung kata Lite, artinya smartphone ini merupakan turunan dari Note 7. Note 7 Lite masih memiliki layar sinematik yang besar dengan desain punch-hole display, sensor sidik jari pada di bagian samping body, 48MP AI quad-camera di bagian belakang dan pengisian daya cepat dengan teknologi super charge 2.0 2A.

  • Layar: IPS LCD 6,6 inci beresolusi 720 x 1600 pixels
  • Chipset: Mediatek Helio P22
  • RAM: 4 GB
  • Memori internal: 64/128 GB
  • Kamera belakang:  48 MP wide + 2 MP macro +  2 MP depth + QVGA
  • Kamera depan: 8 MP wide
  • Baterai: 5000 mAh dengan charging 10W
  • Harga: Rp2,099 juta

Baca Juga: Layak Kamu Beli! 5 Rekomendasi Smartphone Infinix di Bawah Rp2 Juta

3. Infinix Smart 5

Rekomendasi 8 Smartphone Terbaik dari Infinix Rilisan Tahun 2020gsmarena.com

Dengan tagline mega battery & mega display, Infinix memang menghadirkan baterai berkapasitas besar serta layar dengan ukuran yang luas pula pada Smart 5.

Baterainya berkapasitas 5000mAh serta dengan layar 6,6 inci dengan desain sunlight waterdrop. Adapula kamera selfie dengan dual-flash dan desain body gem-cut.

  • Layar: IPS LCD 6,6 inci beresolusi 720 x 1600 pixels
  • Chipset: Mediatek Helio A20
  • RAM 2/3 GB
  • Memori internal: 32/64 GB
  • Kamera belakang: 13 MP + QVGA + QVGA
  • Kamera depan: 8 MP
  • Baterai: 5000 mAh
  • Harga: Rp1,229 juta (1/32 GB) dan Rp1,399 juta (3/64 GB)

4. Infinix Hot 9    

Rekomendasi 8 Smartphone Terbaik dari Infinix Rilisan Tahun 2020smartprix.com

Hot 9 merupakan smartphone teranyar dari Infinix pada series Note yang laris manis. Hot 9 pas banget buat main game dan nonton film karena layarnya luas dengan desain infinity-o display.

Disokong dengan chipset MediaTek Helio dan dukungan RAM serta memori internal untuk kinerja terbaik. Selain itu, ada juga quad-cameraDTS Sound serta Fingerprint sensor dan Face Unlock

  • Layar: IPS LCD 6,6 inci beresolusi 720 x 1600 pixels
  • Chipset: MediaTek Helio A25
  • RAM: 2/3/4 GB
  • Memori internal: 32/64/128 GB
  • Kamera belakang: 13 MP wide + 2 MP macro + 2 MP depth + QVGA Low light sensor
  • Kamera depan: 8 MP wide
  • Baterai: 5000 mAh
  • Harga: Rp1,899 juta

5. Infinix Hot 9 Play    

Rekomendasi 8 Smartphone Terbaik dari Infinix Rilisan Tahun 2020infinixmobility.com

Hot 9 Play punya spesifikasi yang berbeda dengan Hot 9. Hot 9 Play punya layar lebih kecil yakni hanya 6,82 inci. Penggunaan chipset juga berbeda.

Hot 9 Play punya RAM dan kapasitas penyimpanan internal yang lebih kecil, dual-camera di bagian belakang namun hadir dengan kapasitas baterai yang lebih besar jika dibandingkan dengan Hot 9.

  • Layar: IPS LCD 6,82 inci beresolusi 720 x 1640 pixels
  • Chipset: MediaTek Helio A25
  • RAM: 3/4 GB
  • Memori internal: 64 GB
  • Kamera belakang: 13 MP wide + QVGA
  • Kamera depan: 8 MP wide
  • Baterai: 6000 mAh
  • Harga: Rp1,499 juta

6. Infinix Note 8

Rekomendasi 8 Smartphone Terbaik dari Infinix Rilisan Tahun 2020mobitrends.co.ke

Note 8 merupakan penerus dari Note 7 yang rilis pada awal tahun 2020 lalu. Pastinya Note 8 membawa spesifikasi yang lebih tinggi serta fitur lebih banyak.

Note 8 punya layar yang besar dengan desain dual punch-hole, dukungan chipset MediaTek Helio G-Series yang dibuat khusus untuk bermain game, baterai berkapasitas jumbo dengan dual engine super charge, quad-camera di bagian belakang dan dual-camera di bagian depan dan dukungan penyimpanan hingga 2 TB.

  • Layar: IPS LCD 6,95 inci beresolusi 720 x 1640 pixels
  • Chipset: Mediatek Helio G80
  • RAM: 6 GB
  • Memori internal: 128 GB
  • Kamera belakang: 64 MP wide + 2 MP macro + 2 MP depth + 2 MP
  • Kamera depan: 16 MP + 2 MP depth
  • Baterai: 5200 mAh dengan Fast charging 18W
  • Harga: Rp2,549 juta

7. Infinix Hot 10

Rekomendasi 8 Smartphone Terbaik dari Infinix Rilisan Tahun 202091mobiles.com

Hot 10 adalah series terbaru dari Infinix Hot setelah Hot 9. Hot 10 memiliki layar dengan desain Infinity-O Display beresolusi HD+, dukungan chipset MediaTek Helio G-Series, 16MP quad-camera di bagian belakang, baterai jumbo dengan teknologi Power Marathon dan Audio DTS, serta mode music party untuk menghasilkan musik yang lebih berwarna.

  • Layar: IPS LCD 6,78 inci beresolusi 720 x 1640 pixels
  • Chipset: Mediatek Helio G70
  • RAM: 3/4/6 GB
  • Memori internal: 64/128 GB
  • Kamera belakang: 16 MP wide + 2 MP macro + 2 MP depth + QVGA Low light sensor
  • Kamera depan: 8 MP wide
  • Baterai: 5200 mAh
  • Harga: Rp1,749 juta (4/64 GB) dan Rp1,949 juta (4/128 GB)

8. Infinix Zero 8

Rekomendasi 8 Smartphone Terbaik dari Infinix Rilisan Tahun 2020yugatech.com

Last but not least, ada Zero 8 yang baru dirilis pada akhir Agustus 2020 lalu. Bisa dibilang Zero 8 adalah smartphone terbaik Infinix saat ini melihat dari harga dan spesifikasinya.

Zero 8 hadir dengan layar beresolusi Full HD+ smooth display 90Hz refresh ratequad-camera belakang 64MP dengan lensa Sony IMX686, dual-camera depan dengan fitur Ultra Night & Ultra Wide Angle dan 33W Super Charge serta dilengkapi dengan Multi-Dimensional Liquid Cooling.

  • Layar: IPS LCD 6,85 inci beresolusi 1080 x 2460 pixels
  • Chipset: Mediatek Helio G90T
  • RAM: 8 GB
  • Memori internal: 128 GB
  • Kamera belakang: 64 MP wide + 8 MP ultrawide + 2 MP depth + 2 MP depth
  • Kamera depan: 48 MP wide + 8 MP ultrawide
  • Baterai: 4500 mAh dengan Fast charging 33W
  • Harga: Rp3,335 juta

 

Nah itulah delapan smartphone terbaik dari Infinix rilisan 2020. Dengan harga 1-3 jutaan, kamu sudah bisa mendapatkan sebuah smartphone yang kece, keren dan pastinya powerfull dong.

Gimana, kamu tertarik dengan salah satu smartphone dari Infinix yang ada di atas?

Baca Juga: Infinix Rilis Smartphone 3 Kamera Harga di Bawah Rp1,5 Juta

Bima Kristian Pranoto Photo Verified Writer Bima Kristian Pranoto

Alumni Teknik Informatika Universitas Islam Riau Ig @17bimachristian

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya