Pernah Dilepas PSS, Syaiful Ramadhan Kembali Merumput di Sleman

Syaiful pernah pergi, kini kembali lagi 

Sleman, IDN Times - Syaiful Ramadhan kembali membela PSS Sleman, setelah sebelumnya kontrak pemain berusia 33 tahun ini sempat tidak diperpanjang empat minggu lalu. Saat itu sebanyak sembilan pemain yang tak lagi merumput di Sleman diunggah di akun Instagram @pssleman, Selasa (19/4/2022). Selain Syaiful Ramadhan terdapat nama Miswar, Eeng, Arsyad, Rifaldi, Dendi, Ocvian, Jepri dan Kanu.

1. Syaiful berterima kasih bisa kembali bermain di PSS

Pernah Dilepas PSS, Syaiful Ramadhan Kembali Merumput di SlemanSyaiful Ramadhan kapten PSMS yang gabung PSS (instagram/psssleman)

Respon positif diberikan Syaiful kepada manajemen PSS saat ia menyatakan menerima kembali kepercayaan dari manajemen PSS. 

“Alhamdulillah bisa bergabung kembali ke PSS Sleman di musim ini, setelah kemarin bergabung ketika memasuki putaran kedua. Pastinya ada rasa senang bisa dipercaya lagi bisa membela tim kebanggaan warga Sleman,” tegasnya dikutip pssleman.id, Rabu (18/5/2022). 

 

2. Siap bersaing untuk posisi pemain full back kiri

Pernah Dilepas PSS, Syaiful Ramadhan Kembali Merumput di Sleman9 pemain PSS cabut dari PSS Sleman. Instagram/pssleman

Pemain posisi full back kiri ini siap menambah persaingan ketat posisi posisi tersebut. Faktor keluarga dan restu dari istri menjadi salah satu pertimbangan utama mantan kapten PSMS Medan.

“Kenapa saya pilih PSS karena kita semua tahu di PSS ini suporternya luar biasa dalam memberikan dukungan dan fanatisme terhadap tim kebanggaannya. Itulah yang menjadi alasan saya bergabung di sini. Mudah-mudahan saya lebih baik,” sambungnya.

 

Baca Juga: Tak Lagi Merumput di Maguwoharjo, PSS Sleman Lepas 9 Pemain 

3. Meminta doa agar cepat beradaptasi

Pernah Dilepas PSS, Syaiful Ramadhan Kembali Merumput di SlemanPemain PSS Sleman, Syaiful Ramadhan. Instagram/pssleman

Pria kelahiran Medan, Sumatera Utara ini mengaku pra-musim menjadi hal krusial bagi setiap pemain yang berada di sebuah tim untuk beradaptasi dengan pelatih dan rekan satu tim, 

“Untuk adaptasi sebagai pemain, kita harus mengikuti apa kemauan serta instruksi dari pelatih. Kita harus beradaptasi dengan kemauan pelatih, mudah-mudahan bisa beradaptasi dengan cepat bersama coach Seto dan jajaran tim pelatih,” pungkasnya. 

 

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya