Prima Bikin Bangga DIY lewat Raihan Emas di PON XX Papua

Prima adalah salah satu atlet panahan andalan DIY

Sleman, IDN Times - Prima Wisnu Wardhana, salah satu alumnus Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), berhasil membawa pulang emas dari cabang olahraga Panahan Kategori Compound Team di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021.

Diketahui, sebelum meraih emas pada ajang PON XX Papua, Prima juga pernah meraih medali emas dalam SEA Games 2017 dan medali perunggu dalam SEA Games 2019.

Baca Juga: Klasemen Sementara PON XX Papua, Yogyakarta di Peringkat 14

1. Berlatih seharian

Prima Bikin Bangga DIY lewat Raihan Emas di PON XX PapuaAlumni UNY bawa pulang emas panahan di ajang Pon XX Papua. Dok: istimewa

Prima menjelaskan, sebelum mendapat raihan emas pada PON XX Papua, dirinya secara rutin melakukan serangkaian latihan di Puslatda panahan di Sewon Bantul seharian dengan waktu istirahat satu jam.

Proses latihan sendiri dimulai dengan latihan fisik dan meditasi pukul 05.00 WIB dan mulai latihan fisik sejak pukul 08.00 WIB hingga 16.00 WIB. Pada sore hingga malam hari para atlet ada yang memaintence alat dan ada yang nambah jam latihan.

“Setiap pagi kita latihan fisik dan meditasi lalu dilanjut latihan memanah sampai sore," ungkapnya pada Senin (11/10/2021).

2. Maintenance busur panah sesuai dengan keinginan

Prima Bikin Bangga DIY lewat Raihan Emas di PON XX PapuaAlumni UNY bawa pulang emas panahan di ajang Pon XX Papua. Dok: istimewa

Menurut Prima, selama mendalami panahan, dirinya tidak hanya berkonsentrasi pada cara memanah. Namun juga belajar agar bagaimana busurnya bisa digunakan dengan baik. Untuk bisa mendapat hasil yang maksimal, dirinya juga memaintenance busur panah menggunakan alat miliknya sendiri sehingga bisa disetting sesuai keinginan.

"Busur juga merupakan teknologi yang dapat disiasati untuk mendukung performa," katanya.

3. Sempat dirikan klub panahan

Prima Bikin Bangga DIY lewat Raihan Emas di PON XX Papua

Pria yang lahir di Yogyakarta 13 Oktober 1995 tersebut, pada 2020 juga sempat mendirikan klub panahan bernama Prima Wisnu Generation, dan berkat prestasinya di bidang ini dia telah diangkat menjadi PNS di Kementerian Pemuda dan Olahraga di Jakarta. 

Sebelumnya, Prima juga sempat mendapatkan beasiswa bidikmisi selama kuliah di FIK UNY. Selain kuliah, sejak awal Prima juga telah berlatih di bidang panahan. 

Baca Juga: Pertama Kali Bertanding di Kelas Senior, Zefa Sabet Perak PON Papua  

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya