3 Karya BJ Habibie yang Mendunia, Semuanya di Industri Penerbangan

Proyek terbarunya malahan sudah laku sebelum jadi

Nama BJ Habibie bukanlah nama yang asing terdengar di telinga orang. Terlepas sebagai presiden ketiga Indonesia, Habibie menyumbangkan banyak inovasi yang mendunia dan diakui secara internasional. Banyak karya beliau berkutat pada bidang penerbangan, khususnya desain dan teori pesawat. Berikut ini adalah karya-karyanya yang sudah tercipta selama ini.

1. Teori Habibie

3 Karya BJ Habibie yang Mendunia, Semuanya di Industri PenerbanganYouTube ruudabiyoga

Nama lain teori ini adalah crack progression theory. Inti dari teori ini adalah mengenali keretakan yang terjadi pada pesawat. Temuan ini ditemukan oleh Habibie saat berusia 32 tahun.

Dikatakan beliau harus benar-benar bekerja keras untuk mendapatkan teori ini sampai-sampai harus menghitung ke tingkatan atom. Namun berkat teori ini, pesawat modern zaman sekarang jauh lebih irit dalam pembakaran bahan bakar sekaligus mampu mengurangi risiko kecelakaan pesawat.

Baca Juga: 7 Fakta Menarik X-59, Pesawat Supersonik yang Dikembangkan untuk NASA

2. Pesawat N-250

3 Karya BJ Habibie yang Mendunia, Semuanya di Industri PenerbanganANTARA FOTO/Novrian Arbi

Sebutan lainnya adalah pesawat Gatot Kaca. Ini adalah pesawat penumpang sipil yang dirancang IPTN atau PT. Dirgantara Indonesia. Kode N tersebut berasal dari kata Nusantara yang mana dimaksudkan untuk memberitahu kepada dunia jika segala pengerjaan pesawat ini dilakukan di Indonesia.

3. Pesawat R80

3 Karya BJ Habibie yang Mendunia, Semuanya di Industri Penerbanganregio-aviasi.co.id

Pesawat R80 adalah pesawat canggih yang keluar pada dekade ini. Proyek pesawat ini digarap pada 2012 dan melakukan penerbangan perdananya pada 2017 kemarin. Sisi canggih dari pesawat R80 adalah pesawat ini dilengkapi teknologi fly by wire. Sistem ini memungkinkan pilot melakukan kendali menggunakan sinyal elektronik. Hebatnya lagi pesawat ini sudah terjual sebanyak 155 unit padahal masih memasuki tahap perancangan.

Hebat bukan beliau? Lewat karya-karya beliau, nama Indonesia bisa terdengar sampai di luar sana, terlebih di bidang industri pesawat. Apakah ada dari kalian bercita-cita untuk menjadi seperti seorang BJ Habibie?

Baca Juga: 7 Aplikasi Media Sosial Karya Anak Bangsa, yuk Kita Dukung Bersama!

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya