Hadapi Barito Putera, PSS Antisipasi Tren Positif Laskar Antasari  

PSS bawa sebanyak 21 pemain 

Sleman, IDN Times - PSS Sleman akan menghadapi PS Barito Putera FC dalam lanjutan BRI Liga 1 2022/2033 pekan ke-21, besok Selasa (31/1/2023). Laga digelar di Stadion Demang Lehman, Banjar Baru patut diwaspadai oleh Kim Jeffrey Kurniawan dan teman-temannya.

“Mereka punya waktu yang lebih untuk mempersiapkan diri, hal ini akan kita lakukan antisipasi dengan bagaimana cara kita bermain. Harapannya, dengan dua kemenangan kami sebelumnya menjadi motivasi serta kepercayaan tersendiri untuk pemain dan hasil positif bisa kami bawa pulang ke Sleman,” ujar Seto.

 

1. Pertandingan sebelumnya, Barito tahan imbang Borneo FC

Hadapi Barito Putera, PSS Antisipasi Tren Positif Laskar Antasari  wikipedia

Pelatih Sleman, Seto Nurdiyantoro memaparkan Laskar Antasari saat ini dalam tren positif usai menahan imbang Borneo FC.

“Saya pikir mereka sedang dalam tren yang positif dalam beberapa pertandingan ke belakangan. Poin-poin yang semakin dekat ini perlu kita waspadai juga kebangkitan dari PS Barito Putera,” jelas Seto dikutip laman resmi PSS, Senin (30/1/2023). 

 

2. Kendala kondisi lapangan Demang Lehman

Hadapi Barito Putera, PSS Antisipasi Tren Positif Laskar Antasari  Pelatih Seto Nurdiyantoro dalam sesi wawancara usai pertandingan PSS Sleman kontra RANS Nusantara FC, Jumat (29/7/2022). (pssleman.id)

Pelatih yang memegang lisensi AFC Pro ini menambahkan kondisi lapangan sedikit menjadi kendala bagi penggawa Super Elang Jawa.

“Pagi ini kami mencoba lapangan dan mungkin ada sedikit kendala tapi tidak terlalu masalah. Harapannya pemain sudah tahu kondisinya dan sekiranya licin atau hujan kita tidak tahu semoga pemain lebih siap di situ,” tuturnya.

 

Baca Juga: Kasus Kaca Bus Pemain Arema Pecah, Panpel PSS Sleman Minta Maaf 

Baca Juga: 2 Pemain Muda Jadi Salah Satu Kunci Kebangkitan PSS Sleman

3. Bawa sebanyak 21 pemain

Hadapi Barito Putera, PSS Antisipasi Tren Positif Laskar Antasari  Pemain PSS berlatih di Stadion Demang Lehman, Banjar Baru. (Instagrram/pssleman)

Manajemen PSS membawa sebanyak 21 pemain ke Banjar Baru. Seto mengatakan  beberapa pemain yang cedera tidak dibawa bertanding. "Dengan waktu yang ada, kita optimalkan menjaga kebugaran dan kondisi pemain. Memang ada beberapa pemain yang cedera sehingga tidak kami bawa dalam pertandingan kali ini,” pungkas Seto. 

Baca Juga: 2 Kemenangan Beruntun Jadi Modal PSS Hadapi Tuan Rumah Barito Putera

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya