Bandara YIA Kulon Progo Dipadati Wisatawan 

Puncak arus balik diperkirakan terjadi 26 Desember

Kulon Progo, IDN Times - Yogyakarta Internasional Airport (YIA) di Kabupaten Kulon Progo, dipadati wisatawan yang akan berlibur akhir tahun di DIY.
PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Yogyakarta mencatat jumlah penumpang pada puncak arus Natal 2022 yang menggunakan jasa penerbangan udara melalui bandara tersebut pada Jumat (23/12/2022) mencapai 12.800 penumpang.

Menurut keterangan Stakeholder Relation Manager, Ike Yutiane, jumlah penumpang pada hari Jumat lebih banyak dibandingkan Kamis (20/12/2022) yang mencapai 12.400 penumpang.

"Prediksi awal, puncak arus Natal di Bandara Internasional Yogyakarta terjadi pada hari ini dengan proyeksi 15.000 penumpang. Tetapi puncak arus natal justru terjadi pada Rabu (21/12/2022) sebanyak 12.900 penumpang. Sedangkan hari ini hanya 12.800 penumpang," kata Ike Yutiane, Jumat (23/12/2022).

1. Penerbangan didominasi dari Jakarta

Bandara YIA Kulon Progo Dipadati Wisatawan Terminal keberangkatan domestik Yogyakarta International Airport (YIA). (IDN Times/Siti Umaiyah)

Ike Yutiane menjelaskan arus penerbangan pada periode ini kebanyakan dari Cengkareng-YIA dan sebaliknya YIA-Cengkareng. Disusul penumpang tujuan Denpasar, Bali. 

"Jumlah penumpang pada puncak Natal ini masih tinggi, meski tidak sesuai prediksi. Namun untuk tujuan tertentu maskapai menggunakan pesawat besar, sehingga memuat penumpang dengan jumlah banyak," ujarnya.

2. Pergerakan penerbangan capai 82 pesawat per hari

Bandara YIA Kulon Progo Dipadati Wisatawan Miniatur pesawat yang dalam perencanaan YIA 2020. IDN Times/Siti Umaiyah

Ike sapaan akrabnya menambahkan puncak arus balik Natal diperkirakan terjadi pada 26 Desember 2022. Saat puncak arus balik, jumlah penumpang diproyeksikan tidak jauh dari puncak arus mudik Natal ini. Ia memaparkan pergerakan penerbangan pada libur Natal dan Tahun Baru 2023 ini berkisar 82-84 penerbangan per hari.

"Pergerakan pesawat mengalami kenaikan 110 persen dibanding pada tahun kemarin. Kalau penumpang naik 106 persen dibandingkan 2021. Begitu juga dengan cargo naik 47 persen. Tren lalu lintas penumpang dan barang mengalami kenaikan," ujarnyadikutip Antara.

Baca Juga: Jadwal Penerbangan di Bandara YIA Kulon Progo Tak Akan Ditambah 

Baca Juga: 5 Kafe Berkonsep Menyatu dengan Alam di Kulon Progo-Yogyakarta

3. Harga tiket pesawat terbang naik

Bandara YIA Kulon Progo Dipadati Wisatawan Ilustrasi tiket pesawat dan paspor/Google

Sementara itu, salah satu penumpang pesawat tujuan Balikpapan Aviv Avianito mengatakan dirinya mudah mendapatkan tiket pesawat. Meski harga tiket naik Rp300 ribu. Pada hari biasa, harga tiket pesawat berkisar antara Rp1,2 juta hingga Rp1,3 juta. Menjelang Natal, harga tiket pesawat menjadi Rp1,6 juta.

"Kami mudah mendapatkan tiket meski harga naik," katanya.

Baca Juga: 7 Tempat Belanja Oleh-oleh di Kulon Progo, dari Cokelat hingga Wingko

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya