Warga Bantul Boleh Gelar Takbir Keliling, Tak Dilarang Polres


Bantul, IDN Times - Polres Bantul memastikan tidak akan melarang takbir keliling untuk menyambut kemenangan setelah melaksanakan ibadah puasa.
"Tidak ada larangan bagi masyarakat yang akan menggelar takbir keliling," kata Kapolres Bantul, AKBP Ihsan, Rabu (19/4/2023).
1. Takbir keliling diharapkan tidak keluar dari wilayahnya masing-masing

Menurut Ihsan, pihak kepolisian akan melakukan pengamanan saat pelaksanaan takbir keliling. Nantinya takbir keliling cukup dilakukan di wilayahnya masing-masing.
"Jadi tidak perlu takbir keliling sampai ke wilayah Kota Yogyakarta," ungkapnya.
2. Polisi akan melakukan pengamanan dan pengawalan takbir keliling
Seluruh kekuatan yang ada di Polres Bantul bahkan hingga staf yang biasanya bertugas di kantor juga akan dilibatkan. Sebab takbir keliling tahun ini diperkirakan akan terjadi dua kali.
"Saat ini saja setelah subuhan sudah mulai banyak warga yang keluar bersama-sama. Ketika saya tanya mereka bilang dalam rangka gladi bersih takbir keliling," ucapnya Ihsan sambil tersenyum.
Baca Juga: Ini Tarif Parkir Wisata Bantul, Juru Parkir Dilarang Ubah Aturan
3. Diharapkan masyarakat yang gelar takbir keliling tetap tertib di jalan

Terpisah, Sekda Bantul, Agus Budi Raharja, memastikan sesuai hasil rapat koordinasi dengan Polres Bantul maka takbir keliling untuk tahun ini tidak ada larangan sama sekali.
"Tidak ada larangan, silakan masyarakat yang akan melaksanakan takbir keliling namun diharapkan takbir keliling hanya di wilayahnya masing-masing. Misalnya hanya di sekitar wilayah kapanewon dan diharapkan masyarakat tetap menjadi ketertiban saat menggelar takbir keliling," katanya.
Baca Juga: Catat, Ini Titik Rawan Macet di Bantul saat Libur Lebaran
Berita Terkini Lainnya
TRENDING
- 5 Ribu Tiket PSS Vs Borneo Ludes, Panpel Minta Maaf Fans Tak Kebagian
- Fakta SMK 2 Kasihan, Sekolah Menengah Musik Pertama di Indonesia
- Pameran Asana Bina Seni 2023, Angkat Isu Ekologi hingga Gender
- Harga Sapi Kurban di Bantul Melonjak, Sohibul Beralih ke Kambing
- Wartawan Media Online Jadi Otak Komplotan Bobol ATM di Yogyakarta
- Sri Sultan HB X dan HB IX Terima Anugerah Adhibakti Sanapati
- Hindari Pemotor, Sopir Pikap Tewas Tabrak Pembatas Ring Road Bantul
- Nadiem Minta Dihapus, Pemda dan DPRD DIY Sepakat ASPD Dipertahankan
- Gugatan Praperadilan Tersangka Mafia Tanah Kas Desa Gugur
- PSS Rampung Pemusatan Latihan, Vizcarra dan Bustos Cedera