PKB Bantul Desak Pemkab Setop Pembangunan Jalan Bantul

Pembangunan bisa mencelakakan pengendara kendaraan

Bantul, IDN Times-Pembangunan jalan dengan menebangi pohon dari simpang empat Klodran hingga Selatan Gapura Selamat Datang di Kabupaten Bantul dikritisi. Partai Kebangkitan Bangsa meminta pembangunan jalan sepanjang 500 meter disetop karena rawan kecelakaan.

Partai Kebangkitan Bangsa Kabupaten Bantul yang notabene adalah partai pengusung Bupati dan Wakil Bupati Suharsono-Halim mengkritik rencana Bupati Bantul yang ingin mempercantik jalan tersebut. Mereka khawatir proyek itu justru akan menimbulkan banyak kecelakaan.

"Niatnya itu bagus namun dampaknya yang tidak bagus. Hilangnya jalur lambat dan diganti dengan jalur pembatas di tengah yang nantinya ditanami pohon agar rindang itu sangat membahayakan bagi pengguna jalan," ujar Sekretaris DPC PKB Kabupaten Bantul, Subhan Nawawi, Rabu (18/9).

Baca Juga: Dishub Bantul Santuni Tukang Parkir Car Free Day

1. Jangan ulangi pembangunan taman di depan PSG

PKB Bantul Desak Pemkab Setop Pembangunan Jalan BantulIDN Times/Daruwaskita

PKB mengambil contoh pembangunan serupa di depan Pasar Seni Gabusan.

"Masih ingat bagimana pembangunan taman segitiga di depan Pasar Seni Gabusan (PSG) yang berfungsi memisah jalan antara lajur kiri dan kanan ternyata justru menyebabkan kecelakaan bahkan hingga meninggal dunia. Saya tidak ingin kejadian itu terulang lagi di Jalan Bantul yang akan dibangun. Jangan korbankan nyawa warga Bantul kalau hanya ingin terlihat jalannya "cantik",” katanya.

2. PKB usulkan pembangunan jalan diperpanjang hingga Simpang Tiga Tembi‎

PKB Bantul Desak Pemkab Setop Pembangunan Jalan BantulIDN Times/Daruwaskita

Jika Pemkab tetap pada rencana semula, Subhan Nawawi mengusulkan pembangunan jangan hanya berhenti di depan Gapura Selamat Datang Bantul saja. Idealnya, pembangunan diteruskan sampai ke pertigaan Cepit.

"Kalau masih nekat membangun jalan seperti rencana awal maka itu akan mencelakakan masyarakat," ungkapnya.

3. Tugu Selamat Datang Bantul bisa dipindah

PKB Bantul Desak Pemkab Setop Pembangunan Jalan BantulIDN Times/Daruwaskita

Terkait dengan keberadaan Tugu Selamat Datang Kota Bantul, Subhan mengatakan bisa saja dipindah ke simpang tiga Tembi. Tugu yang lama bisa dirobohkan agar jalan bisa diperlebar hingga simpang tiga Tembi.

"Buat gapura baru dan dilengkapi dengan moto Bantul Projotamansari, bukan Makaryo Bangun Deso seperti saat ini," ungkapnya.‎

Baca Juga: Akar Rumput PKB dan PDIP Inginkan Kadernya Jadi Calon Bupati Bantul 

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya