Dilarang Naikkan Penumpang, Pengemudi Taksi Daring Demo di Bandara YIA

Belum ada aturan tentang taksi dari di YIA

Kulon Progo, IDN Times - Sejumlah pengemudi taksi daring memprotes larangan menaikkan penumpang di Yogyakarta Internasional Airport (YIA). Larangan pengemudi taksi daring mengambil penumpang di Bandara YIA diduga dilakukan oleh salah satu petugas bandara, Selasa petang (18/6).

Baca Juga: AP I Surati Maskapai untuk Persiapan Pindah ke Bandara YIA

1. Puluhan pengemudi taksi daring datangi Bandara YIA‎

Dilarang Naikkan Penumpang, Pengemudi Taksi Daring Demo di Bandara YIAIDN Times/istimewa

Akibat kejadian itu, puluhan pengemudi taksi daring yang tergabung dalam Transportasi Online Kulonprogo (TOKP) mendatangi Bandara YIA sebagai bentuk protes.

"Saya tadi yang pergoki (pengemudi taksi daring naikkan penumpang), untuk sementara belum boleh. Mungkin jika nanti sudah ada konter tak masalah," kata salah satu petugas bandara yang enggan disebutkan namanya ketika pertemuan dengan pengemudi taksi daring dengan pihak Avsec PT Angkasa Pura dan TNI AU di Bandara YIA, Selasa malam (18/6).

2. Belum ada aturan resmi larangan taksi daring naikkan penumpang di Bandara YIA‎

Dilarang Naikkan Penumpang, Pengemudi Taksi Daring Demo di Bandara YIAIDN Times/Holy Kartika

Larangan taksi daring menaikkan penumpang di Bandara YIA diterapkan dengan dalih aturan yang sama diterapkan di Bandara Adisutjipto. 

"Kita berharap ada regulasi yang jelas karena saat ini belum ada regulasinya. Kita hanya ingin mencari nafkah," kata Andre Pratama Koordinator Bidang Birokrasi TOKP.

3. Surat resmi ke PT AP belum ada respons‎

Dilarang Naikkan Penumpang, Pengemudi Taksi Daring Demo di Bandara YIAPT Angkasa Pura 1

Menurut Andre, TOKP sudah melayangkan surat resmi kepada PT Angkasa Pura namun belum ada respons.

"Kita ambil penumpang di bandara dalam posisi off (aplikasi dimatikan). Sedangkan taksi yang lainnya posisinya on di dalam bandara tetapi bebas saja karena bergabung dengan taksi gelap," ujarnya.

Kejadian larangan taksi daring menaikkan penumpang di bandara sudah terjadi empat kali.

"Kita hanya ingin fair saja dan bisa menaikkan penumpang tanpa keributan," tuturnya.‎

 

Baca Juga: Angkasa Pura I Siapkan 4 Moda Transportasi di Bandara YIA 

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya