5 Cara Sederhana Membangun Bonding dengan Orang Lain

Kamu bakal dipercaya oleh rekan dan temanmu

Awal-awal menjalin relasi, pasti terasa canggung sebab kamu dan dia belum mengenal sedekat itu. Karena belum mengenal inilah, belum ada kepercayaan yang hidup. Kamu dan dia hanya sekadar teman bertegur sapa.

Kepercayaan perlu dibangun secara sengaja dan selalu dimulai dari hal-hal sederhana. Gak sesulit itu, kok, untuk membangun rasa percaya dengan seseorang, asal kamu pun tahu triknya. Yuk, coba terapkan lima cara sederhana membangun bonding dengan orang lain berikut ini.

1. Jadilah pribadi ramah yang mudah didekati 

5 Cara Sederhana Membangun Bonding dengan Orang Lainilustrasi wanita (pexels.com/George Milton)

Sesederhana, hadir saja. Tunjukkan bahwa dirimu gampang didekati dan juga ingin membangun kedekatan dengan mereka. Kalau kamu malu-malu atau terlalu diam, dia bisa-bisa mengira kamu tidak mau didekati.

Dengan ini pun, kamu menciptakan ruang yang aman bagi orang sekelilingmu. Ketika ada sesuatu yang ingin diceritakan, mereka tidak akan ragu untuk menghubungimu terlebih dulu.

2. Dengarkan dengan tulus tanpa perasaan sok tahu untuk memberi nasihat 

5 Cara Sederhana Membangun Bonding dengan Orang Lainilustrasi pasangan (pexels.com/SHVETS production)

Saat seseorang cerita, terkadang yang mereka butuhkan hanya didengar. Tanpa penghakiman, tanpa nasihat, tanpa sikap sok tahu macam-macam. Cukup hadir dan dengarkan.

Mungkin niatmu baik, ingin memberi arahan agar ia tidak salah langkah. Namun kamu pun harus berhikmat, menimbang-nimbang kapan waktu yang tepat untuk mengatakan sesuatu. Jangan sampai nasihatmu malah jadi batu sandungan untuk orang itu.

3. Tetap menghargai dan menghormati pilihannya 

5 Cara Sederhana Membangun Bonding dengan Orang Lainilustrasi wanita (pexels.com/SHVETS Production)

Sadar gak, sih, komentar dan candaan seperti, “Gitu aja senang”, atau, “Seleramu kok yang kayak gitu, sih” dapat merusak kepercayaan diri orang. Komentar tidak berfaedah seperti itulah yang dapat merusak ikatan dalam hubungan.

Belajar, yuk, untuk menghargai orang lain. Walau pilihan, selera, kesukaan kalian tidak sama, tahan mulutmu untuk berkomentar yang buruk. Kamu pun pasti akan marah bila kesukaanmu dihina orang, ‘kan? Nah, itu juga yang dirasakan temanmu.

Baca Juga: 5 Zodiak yang Dikenal Paling Toleran, Mudah Terima Perbedaan!

4. Jujur dalam mengomunikasikan perasaanmu 

5 Cara Sederhana Membangun Bonding dengan Orang Lainilustrasi bercakap-cakap (pexels.com/Alex Green )

Banyak orang menyembunyikan perasaan negatif seperti sedih, khawatir, marah dalam sebuah hubungan dengan alasan tidak ingin merusak hubungan itu. Padahal, keintiman justru bermula ketika kamu dan dia bisa sama-sama jujur berbicara tentang topik deep, termasuk hal yang tidak mengenakkan.

Dari pada dipendam-pendam dan malah menumbuhkan masalah baru, yuk belajar untuk jujur dan terbuka. Pada teman, sahabat, atau keluarga. Jangan takut dengan argumen atau selisih pendapat, justru itu yang akan mempererat hubungan.

5. Jadilah apa adanya 

5 Cara Sederhana Membangun Bonding dengan Orang Lainilustrasi wanita (pexels.com/Amina Filkins)

Tidak perlu sempurna untuk membangun relasi yang sehat. Justru kepura-puraan berbahaya dan dapat menjadi duri dalam relasi.

Percaya, deh, kamu akan menarik orang-orang yang tepat. Bila dia tidak suka dengan kamu yang apa adanya, untuk apa dipaksa? Kita semua pasti ingin dicintai sebagai diri kita, bukan orang lain.

Membangun keintiman dalam relasi dimulai dari hal-hal sederhana, yang sayangnya sering disepelekan. Sekarang, kamu tahu harus bagaimana dalam membangun kepercayaan dengan orang lain. Terus lakukan, ya!

Baca Juga: 7 Tips Memulai Pertemanan, Tidak Usah Ragu!

Caroline Graciela Harmanto Photo Community Writer Caroline Graciela Harmanto

sedang mengetik ...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya