5 Alasan Lelaki Sering Kirim Pesan, Jangan Baper Dulu!

Girls, belum tentu dia ada perasaan, bisa saja sedang bosan

Teman lelakimu sering mengirimkan pesan, atau dia berjam-jam suka chat membahas berbagai hal denganmu? Apakah kamu pernah mengalami hal yang sama? Hai girls, kamu perlu sedikit berhati-hati agar tidak baper. Bukan maksud ingin membuatmu berpikiran negatif, tapi apa salahnya waspada? Sebab seseorang yang sering mengirim pesan belum tentu ada perasaan.

Ketahui 5 hal ini agar hatimu tetap aman ya, supaya kamu tidak mudah terjerat dan terbawa perasaan. 

1. Menganggapmu sebagai teman yang seru untuk diajak ngobrol

5 Alasan Lelaki Sering Kirim Pesan, Jangan Baper Dulu!Ilustrasi pasangan yang sedang bersantai dan mengobrol (pexels.com/Fauxels)

Menemukan teman yang seru diajak ngobrol, bukanlah hal yang mudah. Bila sudah menemukannya pasti akan semakin tinggi keinginan untuk menghubunginya.Bisa saja, seorang lelaki yang sering mengirimimu pesan singkat punya niat seperti itu. Mungkin dia hanya menganggapmu sebagai teman. Tidak lebih dari apa yang kamu kira. Belajar turunkan ekspektasi, biar tidak sakit.

2. Ada topik dominan yang senang ia bahas hanya denganmu

5 Alasan Lelaki Sering Kirim Pesan, Jangan Baper Dulu!Ilustrasi pasangan yang sedang deep talk (pexels.com/Mikhail Nilov)

Poin yang kedua ini berhubungan saat lelaki tertarik berhubungan denganmu, tapi kadang juga menghilang. Bisa jadi ia merasa bahwa hanya dirimu sosok yang tepat untuk membahas satu topik tertentu. Apabila ada topik lain yang kiranya tidak cocok dibahas denganmu, dia akan membatasi obrolan.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Skincare Berbahan Green Tea, Harga Mulai Rp49 Ribuan

Baca Juga: 5 Tanda Kepercayaan Pasangan terhadapmu Mulai Memudar

3. Mencoba menjadikanmu seorang sahabat

5 Alasan Lelaki Sering Kirim Pesan, Jangan Baper Dulu!Ilustrasi pasangan yang sedang mengobrol (pexels.com/Fauxels)

Mulai sekarang, kurangi terlalu cepat menyimpulkan sebuah tindakan. Bisa jadi apa yang kamu pikirkan bukan kenyataannya. Lelaki yang sering berkirim pesan denganmu mungkin sebatas ingin menjadikanmu sahabat. Tidak lebih dari itu.

Baginya kamu hanya cocok dijadikan sahabat, bukan pasangan. Namun, mungkin saja suatu saat nanti bisa berganti status. Jadi, tetap jaga jarak aman saja dulu.

4. Sendirian kadang membuatnya bosan dan kesepian

5 Alasan Lelaki Sering Kirim Pesan, Jangan Baper Dulu!Ilustrasi pria yang sedang menelpon (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Lelaki sering mengirimkan pesan untuk mengajak nongkrong, melakukan hobi, atau main game. Semua itu dilakukan untuk menjaga mentalnya tetap aman, di saat ia merasa kesepian atau sedang mencari seorang teman. Dengan sering berkirim pesan denganmu tentu bisa membuatnya memiliki teman yang mungkin lebih mengerti dari teman lelakinya.

5. Kamu bisa masuk dalam seleksinya, tapi bukan berarti kamu satu-satunya

5 Alasan Lelaki Sering Kirim Pesan, Jangan Baper Dulu!Ilustrasi couple yang sedang minum bersama (pexels.com/Los Muertos)

Jika dilihat dari kerutinan dan topik yang kalian bahas dalam chat, mungkin kamu bisa saja masuk dalam seleksi untuk menjadi pujaan hati. Dari hal-hal yang dia ceritakan dan respon yang kamu berikan, bisa menjadi penilaian untuknya.

Namun, perlu kamu ketahui bahwa bukan berarti kamu jadi satu-satunya orang yang masuk penilaiannya. Teruslah berbuat baik sembari hati-hati ya? Supaya kalau jatuh, tidak terlalu sakit dan bisa lekas sembuh.

Dari 5 hal di atas, tidak ada salahnya untuk menganalisis dan mengecek kembali pada lelaki yang sedang dekat denganmu. Cari tahu sedikit tentang alasannya sering berkirim pesan denganmu. Apakah dia ada perasaan atau mempunyai alasan lainnya?

Baca Juga: 5 Ide Kencan Bagi Pasangan Introvert, Gak Bakal Membosankan!

Baca Juga: 5 Tips Menggenggam Hati Perempuan Independen, Pria Wajib Tahu

Adira Putri Aliffa Photo Community Writer Adira Putri Aliffa

A full time learner in life | Instagram: adiraaliffa & perahuteduh, twitter: @deardir1

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya