TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 DIY yang Gak Boleh Kamu Lakukan Sendiri, Berpotensi Bahaya

Sebaiknya serahkan pada orang yang profesional di bidangnya

ilustrasi seorang pria sedang membuat proyek (pexels.com/Ono Kosuki)

Kamu mungkin pernah melihat atau mendengar kata "DIY" dimana-mana. Ini merupakan singkatan dari Do It Yourself yang dalam bahasa indonesia artinya "lakukan sendiri".

Pada dasarnya, DIY memiliki makna bahwa alih-alih mempekerjakan seorang profesional untuk melakukan tugas tertentu, atau alih-alih membeli barang, kamu memilih untuk melakukan dan membuat sendiri tanpa bantuan langsung. DIY juga termasuk jika kamu hanya menggunakan tutorial YouTube, buku atau postingan blog untuk menemukan petunjuk dalam pembuatan suatu proyek.

Berbicara tentang DIY, ternyata tidak semua hal boleh kamu lakukan sendiri. Beberapa proyek sebaiknya diserahkan kepada para profesional, seperti halnya empat pekerjaan di bawah ini.

1. Menangani kelistrikan

ilustrasi seseorang sedang memperbaiki kelistrikan (pexels.com/Kelly)

Jika kamu menangani sendiri pekerjaan kelistrikan tanpa pelatihan yang tepat, kamu berisiko tersengat listrik. Bahkan, seandainya kamu berhasil untuk menghindari sengatan listrik, terdapat bahaya lain yang mengancam. Pekerjaan kelistrikan yang buruk dapat menyebabkan kebakaran rumah.

Apa pun selain mengganti bola lampu, ada baiknya untuk diserahkan kepada teknisi listrik berlisensi. Jangan melakukan pekerjaan kelistrikan secara DIY.

2. Menambah, memperbaiki atau mengganti pipa saluran air

ilustrasi memperbaiki pipa (pexels.com/Jan Zakelj)

Keran yang bocor merupakan perbaikan yang relatif sederhana bagi rata-rata pemilik rumah. Namun, kesalahan sekecil apapun saat menambahkan perlengkapan pipa baru atau mengganti pipa, dapat mengakibatkan kebocoran yang bisa menimbulkan masalah serius.

Tanpa pengetahuan ahli, pipa bisa pecah, lapisan kedap air mungkin tidak akan berfungsi dengan baik sehingga membuat tagihan perbaikan yang lebih besar. Selain itu, kelembapan yang muncul juga akan menambah bahaya jamur.

Baca Juga: 5 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Memilih Lantai Vinyl

3. Perbaikan atap

ilustrasi seorang pria sedang memperbaiki atap (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Kamu mungkin tergoda untuk memperbaiki atap yang sedang bocor. Namun, pekerjaan ini sebaiknya dihindari.

Saat kamu mencoba memperbaiki atap, maka kamu bekerja di atas ketinggian dengan sudut yang curam. Jika kamu kehilangan pijakan dan keseimbangan, kemungkinan akan mengalami cedera yang serius.

Pekerjaan atap harus dilakukan oleh yang ahli di bidangnya karena ini jauh lebih rumit dari yang terlihat. Selain menjaga keseimbangan tubuh, mengerjakannya juga perlu mempertimbangkan hambatan angin.

Verified Writer

Sharma Khan

Cukup baca tulisanku tanpa harus tahu siapa aku

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya