Review The Banshees Of Inisherin, Sederhana tapi Menguras Emosi

Film ini berhasil masuk sembilan nominasi Oscars!

Menjadi salah satu film terbaik tahun 2022, The Banshees Of Inisherin masuk sembilan nominasi di ajang bergengsi di dunia perfilman, yaitu Academy Awards atau Oscar. Nominasi yang berhasil diraih film ini antara lain Best Pictures, Best Director, Best Actor, Best Supporting Actor, Best Supporting Actress, Best Original Screenplay, Best Original Score, dan Best Film Editing.

Sang sutradara, Martin McDonagh, sebelumnya juga berhasil meraih nominasi Oscars di dua film panjangnya, yaitu In Bruges (2009) dan Three Billboards Outside Ebbing, Missouri (2018). Melihat prestasinya, tak heran kalau film ini berhasil menarik banyak hati penikmat film.

Sebenarnya, sebagus apa sih film ini? Berikut ulasan The Banshees Of Inisherin yang bisa kalian saksikan di Disney+ Hotstar. Simak!

1. Sekilas tentang The Banshees of Inisherin 

Review The Banshees Of Inisherin, Sederhana tapi Menguras EmosiColin Farrell, Martin McDonagh, dan Brendan Gleeson di Venice International Film Festival ke-79 (instagram.com/searchlightpicturesit)

Film bergenre tragicomedy ini disutradarai, ditulis, dan diproduseri oleh Martin McDonagh. Mengambil latar tahun 1923, film ini dibintangi oleh Colin Farrell, Brendan Gleeson, Kerry Condon, dan Barry Keoghan. Omong-omong, semua aktor utama ini berhasil masuk nominasi Oscars, lho!

Film berdurasi 114 menit ini berpusat pada persahabatan dua pria yang meregang. Kejadian ini menjadi awal dari semua hal tragis yang akan terjadi di film ini. The Banshees of Inisherin sendiri sudah tayang sejak 5 September 2022 dan tayang perdana di Venice International Film Festival.

2. Premis sederhana, hasil luar biasa 

Review The Banshees Of Inisherin, Sederhana tapi Menguras EmosiColin Farrell dan Brendan Gleeson di The Banshees of Inisherin (dok. Searchlight Pictures/The Banshees of Inisherin)

Suatu hari, seorang pria bernama Padraic dicampakkan oleh sahabatnya, Colm. Bahkan, Colm mengancam akan memotong jari-jarinya sendiri apabila Padraic mengajaknya mengobrol. Dengan premis yang sederhana ini, sutradara mampu menuntun penonton lebih mendalami emosi para karakter lebih dalam.

Tanpa adanya efek dramatisasi yang berlebihan, film ini berhasil disajikan dengan sempurna. Semua ini dibantu dengan akting gemilang para aktor yang mampu memerankan karakter film ini dengan baik. Kesederhanaan ini menjadikan film ini lebih terasa 'relate' dengan penonton.

Baca Juga: The Good Nurse, Film Serial Killer Tanpa Adegan Pembunuhan

3. Berhasil menguras emosi penonton 

Review The Banshees Of Inisherin, Sederhana tapi Menguras EmosiThe Banshees of Inisherin (dok. Searchlight Pictures/The Banshees of Inisherin)

Pemandangan indah pulau Inisherin juga diperlihatkan di film ini. Asri dan damai, tetapi juga sepi dan membosankan. Film ini disajikan dengan fase yang lambat dan cenderung membosankan, tetapi perasaan itu tergantikan dengan panorama indah pulau fiktif Inisherin di Irlandia.

Pulau Inisherin juga menjadi sebuah gambaran keputusasaan dan terjebaknya para karakter di situasi yang mencekik kehidupan mereka. Sang sutradara berhasil membuat para penontonnya merasakan kesedihan, kesepian, keresahan, kebencian, kerinduan, sampai rasa duka hanya dengan memadukan pulau yang “sepi” dan emosi para karakter. Keren!

4. Beberapa pesan yang ingin disampaikan 

Review The Banshees Of Inisherin, Sederhana tapi Menguras EmosiKerry Condon di The Banshees of Inisherin (dok. Searchlight Pictures/The Banshees of Inisherin)

Penonton diajak untuk menyelami emosi manusia lebih dalam dan apa yang akan terjadi apabila emosi itu sudah melewati batas. Selain itu, film ini juga metafora perang saudara yang sedang terjadi di Irlandia saat itu. [Selanjutnya berisi spoiler atau bocoran film!] Perang saudara hanya akan menghancurkan mereka, Colm yang kehilangan jarinya dan Padraic yang kehilangan kebahagiaannya.

Ada satu detail yang juga merepresentasikan pulau tersebut sebagai keputusasaan, yaitu banyak kasus bunuh diri di danau. Ada adegan di mana Dominic menemukan sebuah tongkat dengan kait di ujungnya. Tongkat itu digunakan untuk mengambil mayat di danau dan di babak terakhir film ini, tongkat tersebut digunakan untuk mengambil Dominic yang sudah mengambang di danau. Sederhana tapi berhasil menusuk hati.

5. Apakah The Banshees of Inisherin wajib ditonton?

Review The Banshees Of Inisherin, Sederhana tapi Menguras EmosiThe Banshees of Inisherin (dok. Searchlight Pictures/The Banshees of Inisherin)

Untuk beberapa penonton, film ini mungkin akan terasa membosankan di babak pertama. Namun, semua itu akan terbayarkan dengan perjalanan emosi yang dibangun dengan sempurna oleh Martin McDonagh.

Film ini berhasil menyampaikan banyak pesan, makna, dan emosi dengan sajian yang sederhana tanpa adanya dramatisasi yang berlebihan. Apakah kalian sudah menonton film ini?

Baca Juga: Sutradara Tengkorak Garap Film Horor Sci-fi Setan Alas

Putri Pratitis Photo Community Writer Putri Pratitis

Manusia biasa yang menginginkan uang banyak

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya