Profil Rizky Inggar, Pemeran Bulek Wiwik di Sinetron Amanah Wali

Buat penikmat sinetron Indonesia, kamu pasti sudah gak asing lagi dengan Rizky Inggar, pemeran Bulek Wiwik di sinetron Amanah Wali 6 di RCTI. Tokohnya yang jenaka tapi sering kali bikin naik darah begitu ikonik dan mudah diingat.
Siapa sangka, Rizky Inggar adalah lulusan UGM jurusan Sastra Nusantara dan kelahiran Yogyakarta, loh. Biar makin akrab, yuk, simak profil Bulek Wiwik berikut ini!
1. Biodata Rizky Inggar
Nama lengkap: Vincentia Rizky Inggar Lukitavati
Nama panggung: Rizky Inggar, Kiki Inggar
Tempat dan tanggal lahir: Yogyakarta, 18 Juli 1985
Nama pasangan: Joe Pasopati
Nama anak: Lenga Narvastu Joharisman
Pekerjaan: penyanyi, seniman, komedian, presenter
2. Perjalanan karier
Tak langsung berkarier sebagai pemain sinetron atau pelawak, Rizky Inggar lebih dulu memulai kariernya sebagai penyanyi bahkan sejak lulus SMA. Pada tahun 2003, Rizky Inggar diketahui pernah mengikuti berbagai ajang pencarian bakat bernyanyi seperti Indonesian Idol, Popstar, Akademi Fantasi Indosiar, dan sebagainya.
Sayangnya, perjalanan Rizky Inggar sebagai penyanyi tak mulus dan mengalami berbagai kegagalan. Pada tahun 2011, ia membentuk sebuah grup musik bernama Narvastu sebagai vokalis. Sampai pada akhirnya di tahun 2013, karier sebagai pemain sinetronnya dimulai dengan membintangi FTV komedi bertajuk Calon-Calon Mertua yang ditayangkan di Trans7.
Namanya kian melambung berkat perannya sebagai Wiwik Sundari atau Bulek Wiwik di sinetron Amanah Wali 4. Dan dari peran tersebut juga, ia berhasil meraih penghargaan, lho.
Baca Juga: Profil dan Biodata Farel Prayoga, Penyanyi Cilik yang Viral
3. Acara yang pernah dibintangi dan karya Rizky Inggar
Sinetron:
- Jinny Oh Jinny Datang Lagi - 2016
- Eyang Mami Van Mounelen - 2017
- Keluarga Gokil - 2017
- Rohaya & Anwar: Kecil-Kecil Jadi Manten - 2017
- L.O.L. Taksi - 2017
- Orang Baru Kaya - 2019
- Keluarga Super Dede - 2019
- Kompleks Pengabdi Istri RT 02 - 2020
- Amanah Wali 4 - 2020
- Super Juna - 2020
- Amanah Wali 5 - 2021
- Amanah Wali 6 - 2022
- Oplosan - 2014
- Mari Kita Sahur - 2016
- Republik Sosmed - 2017-2018
- Wkwk Land - 2019
- In The Kost - 2019
- Ramadan In The Kost - 2021
- Kring-Kring In The Kost Sahur - 2021
- RT 5 - 2021
- Ms. Queen - 2022
- Ini Sahur Lagi - 2022
- Ramadannya Ms. Queen - 2022
- 'My Everything' feat Furry Setya - 2021
- 'Kangen Pol' - 2022
4. Nominasi dan penghargaan Rizky Inggar
Nominasi:
- Silet Awards 2021 sebagai Aktris Tersilet - 2021
- Silet Awards 2021 sebagai Pemeran Ikonik Tersilet - 2021
- Indonesian Drama Series Awards 2022 sebagai Pemeran Pendukung Wanita Drama Series Terfavorit - 2022
- Silet Awards 2020 sebagai Pemeran Ikonik Tersilet - 2020
Suara Bulek Wiwik yang melengking tinggi lengkap dengan sikapnya yang bikin geleng-geleng kepala pasti begitu membekas di hatimu, ya. Sosok asli Rizky Inggar pun terkenal menyenangkan dan sayang anak. Hayo ngaku, siapa nih yang ngefans banget sama sosok yang satu ini?
Baca Juga: Profil Soimah, Artis Multitalenta dan Crazy Rich Bantul
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.