Lezat, Ini 5 Rekomendasi Tempat Makan Burger Paling Enak di Yogyakarta

Pencinta burger wajib coba!

Burger menjadi salah satu makanan luar negeri yang paling populer di Indonesia. Potongan daging dengan berbagai saus dan pelengkap, dipadukan dua potong roti besar yang mengenyangkan, membuat burger menjadi makanan yang ramah di lidah banyak orang.

Menikmati burger yang enak tak hanya dapat dibeli dari restoran cepat saji yang sudah terkenal saja lho, namun kamu juga bisa menemukan aneka burger lezat di 5 restoran di bawah ini. Yuk kita lihat, apa yang spesial dari masing-masing burger di bawah ini. 

Baca Juga: Sering Dikira dari Luar Negeri, 10 Kuliner Ini Asli 100% Indonesia

1. Doodle Burger Factory

Lezat, Ini 5 Rekomendasi Tempat Makan Burger Paling Enak di YogyakartaInstagram.com/doodle.factory

Jika kamu bosan dengan tampilan roti burger yang polos,  Doodle Burger Factory,  menyajikan inovasi baru dengan modifikasi roti burger berbagai warna dan karakter kartun. Burger berbentuk wajah Doraemon, Minion, hingga Spider-Man bisa kamu dapatkan di sini.

Selain bentuk roti yang unik, Doodle Burger Factory juga menyajikan daging sapi dan ayam yang lezat beserta aneka topping yang bisa dipilih. Kamu wajib kosongi perut sebelum makan burger di sini, karena porsi besar burger di Doodle Burger bisa bikin kamu puas dan kenyang.

Harga burger sapi mulai Rp15 ribu hingga Rp70 ribu, dan burger ayam harganya mulai Rp18 ribu hingga Rp45 ribu. Sedangkan untuk variasi roti berbentuk wajah karakter kartun ada tambahan biaya yaitu Rp8 ribu saja. Kamu bisa mengunjungi  Doodle Burger Factory di Jl Moses Gatotkaca no.B4-6, Mrican, Sleman.

2. Flip Burger

Lezat, Ini 5 Rekomendasi Tempat Makan Burger Paling Enak di YogyakartaInstagram.com/flipburger_id

Buat kamu pencinta daging, wajib banget datang ke Flip Burger. Jika Flip Burger sebelumnya sudah terdapat di kota-kota besar seperti Jakarta, Surabaya, hingga Bali, kini kamu juga bisa menyantap burger dengan daging tebal ini di Yogyakarta lho, tepatnya di Jl. Candrakirana No.23, Terban, Yogyakarta.

Selain berbagai pilihan menu burger dengan ukuran daging yang besar, daging yang digunakan pun adalah daging yang fresh dengan keju yang juga dibuat sendiri. Harga yang ditawarkan untuk burger daging tebal ini mulai Rp50 ribuan saja.

Baca Juga: Enak dan Cocok Buat Cemilan, Ini 6 Rekomendasi Batagor  di Yogyakarta

3. Monalisa Burger

Lezat, Ini 5 Rekomendasi Tempat Makan Burger Paling Enak di YogyakartaInstagram.com/monalisaburgerjogja

Jika burger kebanyakan mengadopsi bentuk dan rasa ala luar negeri, burger yang satu ini adalah burger legendaris Yogyakarta yang menawarkan rasa burger yang cocok untuk lidah orang Jogja yang cenderung suka manis.

Bagian yang spesial dari Monalisa Burger adalah mayonesnya yang membuat kangen para pelanggannya. Selain itu daging yang juga bikin kenyang, membuat Monalisa Burger tetap memiliki pelanggan setia meskipun sudah digempur berbagai merek burger ala luar negeri. Monalisa Burger sudah ada di Jogja sejak tahun 1988 lho, dan masih bertahan hingga kini.

Kamu cukup merogoh kocek sebesar Rp20 ribu saja untuk burger biasa, dan Rp22 ribu untuk burger keju. Monalisa Burger memiliki beberapa outlet yaitu di kawasan Jl. Sisingamangaraja, Jl. Kaliurang (dekat UGM), Jl. Babarsari, dan Jl. Damai.

4. Busty Sandwich & Burger

Lezat, Ini 5 Rekomendasi Tempat Makan Burger Paling Enak di YogyakartaInstagram.com/bustysandwich

Burger yang gak hanya fresh dagingnya namun juga rotinya karena Busty Sandwich & Burger menawarkan konsep burger yang 100% handmade. Selain itu, seperti namanya burger ini juga mengunggulkan dagingnya yang tebal dan juicy. Selain rasanya yang recommended, Busty Sandwich & Burger juga memberikan kemasan yang mewah saat kamu take away lho.

Sedangkan harganya untuk burger ayam mulai Rp25 ribu, dan burger sapi mulai Rp35 ribu. Kamu bisa cobain burger yang tergolong baru di Yogyakarta ini, tepatnya di Jl. Nologaten No. 66, Depok, Sleman.

5. Burgerax

Lezat, Ini 5 Rekomendasi Tempat Makan Burger Paling Enak di YogyakartaInstagram.com/burgerax.sleman

Rekomendasi burger enak yang terakhir adalah Burgerax yang terletak di area parkir Timur Galeria Mall Yogyakarta. Sajian daging asap dengan paduan saus keju yang lezat, menjadi menu favorit para pengunjung. Selain itu harga yang ditawarkan juga cocok bagi kantong mahasiswa dan masyarakat Yogyakarta, dengan menu yang paling murah seharga Rp15 ribu dan menu yang paling mahal hanya Rp45 ribu saja.

Aneka burger yang ada di Yogyakarta kelihatan enak-enak banget, bukan? Yuk, ajak teman-teman untuk nyobain semua burger recommended ini. 

Baca Juga: Catat, 5 Rekomendasi Tempat Makan Daging All You Can Eat di Yogyakarta

Topik:

  • Febriana Sintasari

Berita Terkini Lainnya